Jumat, 20 April 2012

UN Berakhir, para siswa - siswi dihimbau tidak berlebihan dalam merayakannya


Sukarame, Dengan Berakhirnya Ujian Nasional SMA/MA/SMK  - Kapolsek Sukarame Ipda Mochamad sapar, Bapak Camat Sukarame Maman rahman effendi S.T, Kepala Sekolah SMA Sukamanah Drs. Atam rustam, Kepala Sekolah Man sukamanah Dra. Hj. Neng Ida Nurlida, Kepala sekolah SMK KH. Abdul Wahab Muhsin Bapak Cucu, pengawas UN dan Kalangan guru sekolah SMA/SMK/MA, meminta para siswa peserta ujian nasional (UN) pada hari terakhir UN, yaitu hari Kamis (19/4/2012), tidak terlalu berlebihan dalam merayakan berakhirnya saat belajar mereka di SMA/SMK/MA.

"Menurut Para Kepala sekolah dan para guru SMA/SMK/MA yang berada di wilayah Kec. Sukarame kab. tasikmalaya, Sebenarnya masih ada tugas lain yang jauh lebih berat, yakni mempersiapkan masuk ke perguruan tinggi, dengan ikut SNMPTN," Bagi yang akan melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi.
Karena menurut Para Kepala sekolah dan para guru SMA/SMK/MA yang berada di wilayah Kec. Sukarame kab. tasikmalaya meski UN telah rampung dan selama dua hari ke depan para siswa diliburkan, "Tapi masa-masa itu harus digunakan untuk menyelesaikan administrasi sekolah yang masih belum terselesaikan,"

Mata pelajaran yang diujikan di hari terakhir adalah kimia - biologi untuk IPA, sosiologi - geografi untuk IPS dan antrofologi - sastra indonesia untuk bahasa, Dengan berakhirnya ujian nasional tersebut Ekspresi rasa suka cita itu biasanya dilakukan para siswa - siswi SMA/SMK/MA begitu ujian berakhir, memang tidak seheboh ketika pengumuman kelulusan, tapi biasanya mereka tetap bersuka cita dengan berakhirnya Ujian nasional tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar