Kamis, 19 April 2012

Pengamanan UN Tahun 2012 SMA/MA hari terakhir di Wilkum Polsek Sukarame


Sukarame, Hari Kamis 19/04/2012 Kapolsek Sukarame IPDA MOCHAMAD SAPAR melaksanakan Pengamanan dan peninjauan Ujian nasional Hari terakhir ke SMA dan MA yang berada di wilayah hukum polsek sukarame dan untuk SMK diwilayah hukum polsek sukarame UN nya sudah berakhir kemarin, pada kesempatan tersebut Kapolsek sukarame menghimbau kepada siswa-siswi yang mengikuti ujian hari terakhir saat ini untuk tetap fokus dan tenang.

 " Kapolsek Sukarame Ipda Mochamad sapar mengharapkan agar semua siswa - siswi mengerjakan dengan percaya diri dan fokus .


Serta pada kesempatan tersebut menurut Kepala sekolah MAN Sukamanah Dra. Hj. NENG IDA NURHALIDA, M.Pd, Pelaksanaan UN pada Hari Ini merupakan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) hari terakhir bagi siswa - siswi SMA dan MA, sedangkan untuk SMK sudah berakhir kemarin. dan dari awal di mulainya UN tahun 2012 tersebut tidak ada kendala dalam pelaksanaan UN Tahun 2012 tersebut.

“Tidak ada kendala teknis. Semuanya berjalan lancar,” dan berharap jalannya UN untuk hari ini pun berjalan dengan lancar.


Selain itu selama pelaksanaan UN tidak menerima adanya laporan mengenai siswa - siswi yang tertangkap menyontek atau bagi-bagi jawaban. Baik laporan dari pengawas perguruan tinggi maupun pengawas silang sekolah. “Tidak ada laporan mengenai kecurangan atau lainnya,” 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar